![]() |
Pengertian Carding Secara Singkat |
Hello sobat kembali lagi dengan saya amtread. Kali ini saya akan membahas tentang "Apa itu carding?".
Mungkin kamu merupakan orang yang suka berbelanja online baik dari situs dalam negeri ataupun luar negeri. Namun tanpa kamu sadari ternyata ada beberapa orang yang memanfaatkan kegiatan belanja kamu tersebut yaitu dengan mengambil data dari akun yang kamu gunakan untuk berbelanja dan mengambil data-data penting kamu seperti nomer kartu kredit dan masih banyak lagi.
Baca juga: Profesi yang dapat diambil lulusan RPL
ya bagi kalian yang penasaran arti dari carding maka kalian mengunjungi blog yang tepat.
Carding merupakan kegiatan dimana pelaku carding menggunakan kartu kredit orang lain untuk berbelanja di suatu website dengan cara memalsukan sebuah web supaya seolah-olah itu web belanja sungguhan ataupun membuat website supaya terlihat seperti web besar seperti amazon.com, banggood.com, dan masih banyak lagi.
Nantinya saat kamu memasukkan data pembayaran seperti nomer kartu kredit, tanggal experied, dll kemudian ketika kamu submit atau kirim data maka data pembayaran akan terkirim ke pelaku carding bukan ke pemilik web besar yang seperti kamu kira. Kemudian data yang telah si pelaku carding terima digunakan untuk berbelanja dengan menggunakan data akun kamu yang sudah ada di pelaku carding tersebut.
Orang yang melakukan kegiatan carding disebut CARDER. Namun carding tidak hanya menggunakan kartu kredit orang lain tapi bisa juga menggunakan account amazon.com, akun paypal, dll. Seorang Carder melakukan Carding pasti mempunyai alasa tersendiri .
Berikut alasan Carder melakukan kegiatan carding ialah:
- Membutuhkan uang untuk hidup
- Ingin membeli barang tapi tidak punya uang (negatif)
- Hobi
- Ingin mempunyai gaya hidup mewah
- Hanya mengingat kembali ilmu yang dia punya (jika sudah pensiun/vakum)
Baca juga: Pengertian dari hacker dan cracker
Cara agar tidak menjadi korban kegiatan carding ialah:
- Jangan pernah berbelanja di website tidak terkenal.
- Jangan pernah membocorkan informasi kartu kredit anda ke siapapun.
- Jika mendapat email atas akun anda (paypal or akun lainnya) silahkan cek ke aslian website yang dia berikan.Dia mengirim email ke anda karena agar anda login ke website itu (Phising).
- Jika habis belanja dan ada struknya silahkan disimpan ditempat yang aman dan jangan dibuang disembarang tempat.
- Kalau bisa usahakan punya teman yang mengerti soal dunia IT agar kalian bisa bertanya dulu ke dia.
Baca juga: Pengertian singkat keyloger dan fungsinya
Sekian artikel dari amtread kali ini, jika kamu tertarik mengenai dunia IT baik tutorial hingga ke tips and trik, kamu bisa berkunjung ke Amtread.com. Bila ada kesalahan kata mohon maaf sebesar-besarnya.